Penyaluran BSNT Provinsi Tahap 5 oleh Pihak POS di Desa Keboromo

  • Nov 18, 2020
  • pemdes keboromo

[caption id="attachment_1062" align="aligncenter" width="617"] Penyaluran BSNT Tahap 5 disalurkan oleh pihak POS[/caption] KEBOROMO: Rabu, 18 November 2020

Keboromo-tayu.desa.id - Penyaluran Bantuan Sosial Non Tunai Provinsi (BSNT) Provinsi Jawa Tengah dilaksanakan serentak di Kecamatan Tayu. Desa Keboromo adalah salah satunya. Pelaksanaan penyaluran BSNT oleh Petugas Pos didampingi Babinsa serta Pemerintah Desa Keboromo Kecamatan Tayu.

 BSNT Provinsi berupa Bantuan Paket berupa 43 paket sembako, yang diantaranya berisi 10 Kg beras, 1 Kg telur ayam, 2 liter minyak goreng kemasan, 275 ml kecap botol, 400 gram Mie kering dan 1 kaleng sarden 425 gram. untuk dibagikan kepada penerima di Desa Keboromo Kecamatan Tayu Kabupaten Pati. [caption id="attachment_1063" align="aligncenter" width="447"] Daftar hadir penerima BSNT provinsi dan verifikasi oleh petugas POS[/caption] Pelaksanaan penyaluran BSNT Provinsi berjalan Lancar dibantu oleh Aparat Desa Keboromo. Salah satu penerima menyampaikan. "Saya merasa bersyukur bantuan BSNT provinsi ini turun lagi, berucap alhamdulillah semoga berkah," Kata Sugito.  Satu persatu KPM dipanggil supaya tertib dan tidak ada kerumunan karena harus tetap memenuhi protokol kesehatan. dalam rangka pencegahan dan penularan covid-19. Harapannya BSNT Provinsi ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Keboromo yang masih membutuhkan, dan dapat mengurangi beban biaya hidup. bantuan ini sangat membantu untuk masalah dibidang pangan dan ekonomi warga masyarakat Desa Keboromo Kecamatan Tayu. [caption id="attachment_1065" align="aligncenter" width="427"] Bapak Kisno adalah salah satu penerima BSNT Provinsi[/caption] [caption id="attachment_1066" align="aligncenter" width="431"] Penerima bantuan sedang antri untuk dipanggil oleh petugas Pos.[/caption] [caption id="attachment_1064" align="aligncenter" width="431"] Penerimaan BSNT kepada ibu-ibu penerima bantuan[/caption]